Jambi-Banjir terjadi di Dusun Sungai Siluk, Desa Mounti, Kecamatan Limun, Kabupaten Sarolangun Jambi, Kamis (19/11/2020). Banjir disebabkan hujan lebat yang mengguyur daerah tersebut sehingga air sungai meluap.
Imbas dari luapan air sungai, jalan yang digunakan warga terendam. Aktivitas warga pun terganggu dan membuat beberapa kendaran beroda empat harus menunggu surutnya air untuk bisa melintas. Banjir juga mengakibatkan salah satu rumah warga ikut terendam.
Hijrul warga Dusun Sungai Siluk mengatakan bahwa banjir yang sekarang terjadi bukan kali pertama saja. “Terkadang dalam setahun bisa terjadi 2 sampai 3 kali banjir,” ujarnya saat diwawancari secara langsung.
Hijrul berharap bahwa adanya tindak lanjut dari pemerintah Sarolangun, dan menempatkan sarana bantuan seperti perahu karet. (*)
Laporan Dina M